
Kumbang.desa.id pada hari selasa, 12 September 2017 Acara Musyawarah para penerima “HIBAH WATER METER MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH (MBR ) di aula kantor Desa Kumbang Kecamatan Masbagik Kabupaten Lombok Timur Nusa tenggara Barat yang di hadiri oleh para penerima manfaat sebanyak 103 orang dan pengurus Badan Pengelola Saran Penyediaan Air Minum Sanitasi (BP-SPAMS) Kepala Desa Kumbang Beserta Staf.
Adapun dari hasil musyawarah, menyepakati beberapa keputusan :
- Masyarakat penerima manfaat Hibah Water Meter sanggup membayar Administrasi ke BP-SPAMS Desa Kumbang sebesar Rp.100.000.
- Masyarakat penerima manfaat Hibah Water Meter harus menjadi anggota BP-SPAMS Desa Kumbang.
- Masyarakat penerima manfaat Hibah Water Meter sanggup mengikuti aturan-aturan yang berlaku di BP-SPAMS Desa Kumbang.
( Hamdi )
Leave a Reply